Jumat, 04 Februari 2011

HONDA CB 100 Tahun 1980


HONDA CB 100 Tahun 1980

KEBANYAKAN Motor Honda CB 100 tentunya kita teringat dengan filem-filem jadul yang di bintangin Rano karno maupun Roe Martin. Sebuah motor yang di dominasi warna merah dengan bentuk yang sangat klasik khas 70-an
MESKI demikian sampai kini masih banyak pengemar  fanatiknya yang harus memburu motor tersebut hinga ke plosok-plosok negri. Jika beruntung kita akan mendapatkan motor CB yang masih orisinil baik cat maupun mesin dan juga onderdil lainya. Namun bagi yang tidak beruntung siap-siap aja keluar biaya lagi untuk mencari onderdil yang kini mulai langaka.
Tetapi  hal tersebut tidak menghalangi Sahroni juragan kapal asal Tegal yang merombah Honda CB 100 tahun 1980 miliknya. Ingin tampilan CB-nya berubah menjadi neo klasik minimalis, Sahroni lalu menyerahkan pengerjaanya kepada Sahid Modifid yang ada di Kp cibolok Gajah Raya semarang. Ditangan lelaki yang masih lajang tersebut, Mesin CB milik Sahroni langsung di pensiunkan karena sudah berumur 29 tahun!, Sebagai gantinya sebuah mesin Honda Tiger tahun 1996 yang kapasitas 200 cc nemplok di bawah tangki.” Mesin aslinya saya ganti dengan Honda tiger tahun 96 sehinga larinya bertambah kencang,” papar Sahid di bengkel kemarin.
Dengan mesin segede gajah tersebut, otomatis tarikanya motor CB ini bertambah dasyat. Bayangin saja, dengan kapasitas 100 cc saja, motor CB dapat berlari menempuh kecepatan 100 km/jam, apalagi kapasitas mesinya berganti dua kali lipat.
KEMUDIANuntuk menabah tampilan Honda CB ini menjadi lebih kinclong dan baru, Sahid mengecet ulang baik body,rangka,maupun mesinya. Pada tangi dan beberapa body lainya. Warna tetap di pertahankan berwarna merah candy atau marah hati yang merupakan oplosan dari ASSUPAINT. Menambah kesan minimalis Sahid menambahkan stripling pada tangki. Yang menarik pada bagian tangki kiri Sahid menambahkan sebuah lobang yang di beri kaca sehinga jeroan tangki  dapat jelas terlihat. Ini tentunya memudahkan kita untuk mengecek bensin masih ada atau harus mengantri di pom bensin.Bagian mesin Tiger juga mendapatkan sentuhan warna. Mesin bagian atas di cat warna hitam dan bagian bawah dicat silver metallic yang membuatnya kelihatan garang. “Lobang di tangi saya bikin kedap air dengan di tambahkan lapisan lem araldite. Dan kelap besi bagian kiri maupun kanan sehinga bensin tidak merembes keluar, begitu juga air dari luar tidak bakalan masuk kedalam tangki,” Imbuh sahid kemudian
Pada bagian kaki depan di pasangkan shock milik Tiger yang di pasang setang Juga milik Tiger. Peleknya mengunakan milik Sprit dengan piranti pengereman pada cakram Milik PSM, caliper Brembo.dan master milik Rite It. Pada bagian penjejak aspal alias Ban Memakai Duro Rossi ukuran 70/80-17 dan belakang 90/80-17. Rem belakan juga dilakukan pengantian dengan cakaram variasi dipasang dengan kaliper Brembo dan master Nissan, Rem belakang ini di kawinkan dengan arm milik posh yang mengandul pada shock merek YSS.
                Yang menarik lampu depan plus sain mengunakan milik mobil sehingga cahayanya cukup terang kalau di gunakan turing malam hari. Sedangkan lampu belakang milik Honda C70 alias sipitung. Kenalpot sendiri mengunakan GL PRO. Dengan kaburator milik Neo tech. pada selebor depan mencopot milik Jupiter MX  warna merah dan selebor belakang orisinil. “Pengerjaanya sekitar 1 bulan dan menurut rencana akan di jual Rp 8 juta,” Pungkas Sahod,.(Budy)  

0 komentar:

Posting Komentar